Temu Akbar Masyarakat Pesisir: Merajut Asa dan Harapan Masyarakat Pesisir

Jakarta, Villagerspost.com – Sejak tanggal 16 Oktober-18 Oktober 2018 nanti, sejumlah 150-an nelayan, petambak, dan warga pesisir lainnya berkumpul di Jakarta dalam acara Temu Akbar Masyarakat Pesisir. Lewat pertemuan tersebut, masyarakat pesisir merajut kembali asa dan harapan untuk kemandirian, kedaulatan dan kesejahteraan.

Sekretaris Jenderal Koalisi Rakyat untuk Keadilan Perikanan (KIARA) Susan Herawati mengatakan, acara ini adalah wadah pertemuan para produsen pangan skala kecil untuk membuka mata semua pihak, bahwa ada sekelompok masyarakat yang berjuang, berjibaku melawan beragam masalah terutama perampasan ruang, sambil terus menyediakan protein dari hasil laut bagi bangsa ini. “Kami akan melahirkan deklarasi masyarakat pesisir sebagai titik berangkat kami untuk melakukan advokasi ke pemerintah,” tegas Susan.

Asa dan harapan juga digantungkan para perempuan nelayan agar profesi mereka diakui agar dapat mengakses berbagai hak yang seharusnya mereka dapatkan, seperti asuransi nelayan. Saat ini, banyak nelayan perempuan yang juga melaut menghadapi risiko yang sama, tetapi tidak ada jaminan asuransi karena belum diakui negara. Masyarakat pesisir juga merajut asa agar perampasan ruang hidup, kriminalisasi, dihentikan.

Laporan/Video: Villagerspost.com/M. Agung Riyadi

Facebook Comments

Add a Comment

Your email address will not be published.